RAPI Pasuruan Turut Amankan Nataru, Empat Pos Disiagakan.

Teguh Santoso ( kiri ), Ketua Lokal RAPI 01 Kabupaten Pasuruan dan Pengurus Rapi Wilayah Pasuruan di Pos Pantau Cimory Kec.Prigen ( kanan ). Rabu,31/12/2025.

Pasuruan – Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Lokal 01 Pasuruan turut ambil bagian dalam pengamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) di wilayah Kabupaten Pasuruan. Keterlibatan ini dimulai sejak adanya undangan langsung dari Bupati Pasuruan dalam rangka persiapan pengamanan hingga apel gelar pasukan Nataru.

Ketua Lokal 01 RAPI Pasuruan, Teguh Santoso, mengatakan RAPI langsung bergerak menindaklanjuti sprint ( surat perintah ) dan koordinasi lintas wilayah sejak 22 Desember 2025. Sejak tanggal tersebut, personel RAPI mulai disiagakan untuk membantu perbantuan komunikasi dan pengamanan di sejumlah titik strategis.

“Sejak tanggal 22 kami sudah mulai bergerak, mulai dari apel hingga penempatan personel di lapangan. Ini bentuk sinergi RAPI dengan pemerintah daerah,” ujar Teguh.

Dalam pelaksanaannya, RAPI Lokal 01 Pasuruan menempatkan personel di empat pos pengamanan, yakni Pos Cimori, Pos Taman Dayu, Pos Fly Over Gempol, dan Pos Alun - Alun Bangil. Jumlah personel yang dikerahkan di tiap pos bervariasi, berkisar antara lima hingga delapan orang, menyesuaikan kebutuhan dan kondisi lapangan.

“Kurang lebih per pos ada enam personel, ada yang lima, ada juga tujuh sampai delapan,” jelasnya.

Teguh menambahkan, sistem penugasan personel dilakukan secara rolling dengan mekanisme piket, agar seluruh anggota tetap dalam kondisi prima selama masa pengamanan. Kegiatan bantuan pengamanan Nataru ini dijadwalkan berakhir pada Jumat, 2 Januari 2026.

Selain membantu pengamanan, RAPI Lokal 01 Pasuruan juga berperan aktif dalam kelancaran komunikasi lapangan, termasuk penyampaian informasi kondisi lalu lintas, cuaca, hingga situasi darurat yang membutuhkan koordinasi cepat antarpos.

“Kami siap membantu kapan pun dibutuhkan. Ini bagian dari pengabdian RAPI untuk masyarakat,” tegas Teguh.

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa kehadiran RAPI dalam pengamanan Nataru merupakan wujud komitmen organisasi untuk terus bersinergi dengan pemerintah, TNI-Polri, dan seluruh pemangku kepentingan.

“Harapannya RAPI tetap jaya, selalu dikenang, dan terus hadir untuk masyarakat dengan semangat solidaritas tanpa batas,” pungkasnya.(zen)

Related Posts

Related Posts

Nasional

Kolom - Politik

Recent Posts Label

Pemerintahan

Kriminal

Kebudayaan

Kabar Travel