Bupati Bekasi Terjaring OTT, KPK Segel Ruang Kerjanya

Kantor Bupati Bekasi disegel KPK usai OTT dilakukan pada Kamis (18/12/2025). (Foto: suarapena.com)

JAKARTA-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan pada Kamis (18/12/2025). Penangkapan ini dikonfirmasi oleh Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo, pada Jumat (19/12/2025).

"Benar, salah satunya Bupati Bekasi," ujarnya. Ia menambahkan bahwa pemeriksaan terhadap Ade masih berlangsung oleh tim penyidik KPK.

Dalam operasi tersebut, total sepuluh orang diamankan. Selain melakukan penangkapan, KPK juga menyegel ruang kerja Bupati Bekasi.

Mengutip laporan detik.com, tiga penyidik KPK menyegel dua pintu akses ke ruang kerja Ade pada pukul 19.00 WIB.

"Tiga orang pakai masker semua, masuk menunjukkan identitas KPK," kata petugas sekuriti Gedung Bupati Bekasi.

Ketiganya langsung menuju lantai dua dan keluar sekitar 30 menit kemudian, dengan kondisi dua pintu ruang kerja telah tersegel. Tidak diketahui pasti ke mana para penyidik pergi setelahnya, namun diduga mereka meninggalkan lokasi melalui akses samping yang terhubung ke gedung lain. (nra)

Related Posts

Related Posts

Nasional

Kolom - Politik

Recent Posts Label

Pemerintahan

Kriminal

Kebudayaan

Kabar Travel